INSTALASI GAWAT DARURAT
Pelayanan penderita gawat darurat di Instalasi Gawat Darurat (IGD) yang memberikan pelayanan selama 24 jam, dengan tenaga ahli darurat yang profesional dan terlatih dilengkapi dengan peralatan modern dan canggih.
Dengan sistem Triage, penderita dipilah dan dilayani berdasarkan tingkat kegawatannya serta dikelompokkan menjadi empat golongan terdiri dari:
Sistem pelayanan di IGD RSUD Kabupaten Temanggung merupakan sistem yang terkoordinasi dan terpadu di bawah satu atap.IGD RSUD Kabupaten Temanggung merupakan pusat rujukan untuk wilayah Kabupaten Temanggung dan sekitarnya.Pelayanan Gawat Darurat Meliputi Kegawat daruratan bedah, non bedah, kebidanan, kegawatdaruratan perinatal dan neonatal. Instalasi Gawat Darurat dibantu dengan pelayanan Ambulan, yang dilengkapi dengan radio komunikasi dan alat bantu pertolongan di dalam ambulans serta tim yang terlatih. Pelayanan Bank Darah. Selain itu juga terdapat Dokter yang melakukan penjagaan 24 jam / 7 hari.
Jenis pelayanan yang ada di IGD selama 24 jam adalah :
- Triase
- Resusitasi
- Diagnostik dan tindakan
- Observasi
- Intermediate Care
- Pelayanan Operasi 24 jam
- ?Pelayanan Radiologi 24 jam
- Pelayanan Laboratorium 24 jam
- Pelayanan Depo Farmasi 24 jam
- Pelayanan PONEK 24 jam