Detail Berita

Setiap tahun jumlah penderita dan kematian akibat kanker terus bertambah, namun hanya sebagian kecil yang bisa mengakses pengobatan.

RSUD Kabupaten Temanggung berkomitmen menutup kesenjangan layanan kanker dengan melakukan transformasi layanan rujukan. Meningkatkan layanan kanker mulai dari edukasi, pencegahan, deteksi dini, diagnosis, hingga proses pengobatan.

Sesuai dengan tema “Close the Care Gap” di tahun 2023 ini, mari
bersama-sama hentikan kesenjangan di dalam perawatan, agar
setiap penderita kanker memiliki kesetaraan peluang untuk
bertahan hidup dan pulih sepenuhnya.

Mari bersama-sama tunjukkan kepedulian kita untuk mencegah kanker sejak dini dengan menjaga pola hidup sehat dan melakukan deteksi dini secara berkala di Poliklinik RSUD Kabupaten Temanggung, tersedia juga layanan Kemoterapi. Lewat upaya ini, diharapkan bisa memberikan layanan kanker yang lebih baik bagi masyarakat di Temanggung dan sekitarnya.

Selamat Hari Kanker Sedunia

#CloseTheCareGap
#WorldCancerDay
#HariKankerSedunia2023
#PromosiKesehatanRS
#RSUDKabTemanggung